Embung Maluhu Selesai Dibangun, Siap Dukung Pertanian dan Wisata Lokal

24 April 2025

Foto: Peresmian Embung kelurahan Maluhu.

Tenggarong – Embung pertanian yang baru dibangun di Kelurahan Maluhu, Kecamatan Tenggarong, resmi selesai dan siap digunakan.

Embung berkapasitas 3.000 kubik ini dibangun di atas lahan seluas setengah hektare dan menjadi salah satu yang terbesar di Kutai Kartanegara (Kukar).

Infrastruktur ini dirancang untuk mendukung kebutuhan air irigasi pertanian di wilayah tersebut dan diharapkan dapat meningkatkan produktivitas pertanian lokal.

Bupati Kukar, Edi Damansyah, mengungkapkan bahwa pembangunan embung ini merupakan hasil usulan petani melalui Gapoktan Maluhu di RT 19.

“Hari ini kita pastikan embung ini selesai dan bisa langsung dimanfaatkan. Infrastruktur ini sangat penting untuk membantu para petani dalam memenuhi kebutuhan air irigasi mereka,” ujar Edi Damansyah, Rabu (23/4/25).

Pengelolaan embung ini akan diserahkan kepada kelompok pengguna air yang berada di bawah koordinasi Dinas Pekerjaan Umum Kukar.

Dengan adanya embung ini, diharapkan para petani dapat meningkatkan produktivitas pertanian mereka, bahkan dengan potensi untuk menanam hingga tiga kali dalam setahun.

Pembangunan embung ini merupakan bagian dari program Karya Bhakti TNI, yang sudah berjalan selama empat tahun hasil kerja sama antara Pemkab Kukar dengan Kodim 0906 dan 0908 Bontang.

Dengan dukungan ini, Kukar diharapkan dapat terus meningkatkan ketahanan pangan daerah, di mana saat ini Kukar menyuplai sekitar 42% kebutuhan beras di Kalimantan Timur (Kaltim).

Selain mendukung sektor pertanian, embung ini juga memiliki potensi sebagai destinasi wisata lokal.

Bupati Kukar mengapresiasi usulan Lurah Maluhu untuk membentuk Pokdarwis (Kelompok Sadar Wisata) yang akan mengelola kawasan ini sebagai tempat wisata.

“Dengan perencanaan yang baik, embung ini bisa menjadi daya tarik wisata. Asalkan kawasan ini bersih dan nyaman, ini bisa menjadi tempat yang menarik bagi masyarakat,” tutupnya. (Adv/ak)

BERITA LAINNYA

Amplang Balet Teluk Dalam Sukses Tembus Pasar Ekspor

Foto: Kepala Desa Teluk Dalam, Supian. (Akmal/habarpesisir) Tenggarong – Desa Teluk Dalam, Kecamatan Tenggarong Seberang,…

Foto: Run Street Ramadan Kukar Idaman Cup 2025 Series 2. (Akmal/habarpesisir)

Run Street Ramadan Kukar Idaman Cup 2025 Series 2 Kembali Digelar dengan Antusiasme Tinggi

Foto: Run Street Ramadan Kukar Idaman Cup 2025 Series 2. (Akmal/habarpesisir) Tenggarong – Run Street…

Kaltim FIDE Rated Internasional 2025 Siap Digelar, Reza : Upaya PERCASI Tingkatkan Kualitas dan Popularitas Catur Kaltim Diajang Bergengsi

Samarinda – Kalimantan Timur bersiap menjadi tuan rumah ajang bergengsi catur internasional bertajuk KALTIM FIDE…

POPULER

KESEHATAN

5 Khasiat Buah Nangka untuk Kesehatan, Bahkan Bisa Menutrisi Kulit

Nangka merupakan buah tropis yang…

Mengapa Minuman Manis Menjadi Ancaman bagi Kesehatan Anda?

Minuman manis, seperti minuman bersoda,…

Me Time Bukan Egois Tapi Kunci Kebahagiaan dan Kesehatan Mental

Di tengah kesibukan dan hiruk…

promo-iphone-14

NASIONAL

DIRGAHAYU REPUBLIK INDONESIA KE 79 tahun merdeka H. BENNY MAKMUR HALIM, S.T.

habarpesisir.com, H.BENNY MAKMUR HALIM, S.T…

Peringati Hari Buku Nasional, Starbucks Indonesia Salurkan 8.769 Donasi Buku dari Konsumen

Bertepatan dengan Hari Buku Nasional yang jatuh…

kredit_asus_rog_7_12256gb_prom_1

TEKNOLOGI

Microsoft Perkenalkan Teknologi AI Ubah Foto Jadi Video Berbicara Secara Langsung

Microsoft Research Asia telah meluncurkan…

Kecepatan 5G Samsung Galaxy S24 Lebih Kencang dari iPhone 15, Ini Teknologi di Baliknya!

Perusahaan pembuat aplikasi Speedtest untuk…

Grup MIND ID Tunjukkan Kinerja Lingkungan lewat Program dan Teknologi Pengelolaan Lingkungan

BUMN Holding Industri Pertambangan Indonesia…